Home / Kotamobagu / Evaluasi Penerimaan PAD, Nayodo Minta SKPD Tingkatkan Jumlah PAD

Evaluasi Penerimaan PAD, Nayodo Minta SKPD Tingkatkan Jumlah PAD

TeropongBMR,Kotamobagu – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu terus mengenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD), Kamis (4/10) Wakil Walikota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan, SH,  memimpin rapat bersama sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang menghasilkan PAD. Dalam kesempatan tersebut Nayodo meminta kepada sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang mengelola Pendapatan Asli Daerah (PAD), untuk lebih meningkatkan jumlah PAD, pada Tahun 2019 mendatang.

“Saya minta kepada kepada seluruh SKPD pengelola PAD, untuk mendata dan menggali berbagai potensi yang dapat meningkatkan PAD Kotamobagu, terutama di tahun 2019 mendatang,”Pinta Nayodo.

Wakil Walikota Kotamobagu juga menghimbau kepada seluruh SKPD  dilingkungan Pemerintah Daerah Kotamobagu, untuk bersinergi, serta saling mendukung, khususnya dalam upaya untuk meningkat jumlah PAD, pada tahun 2019 mendatang.

Rapat Evalusi tentang potensi PAD yang dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Walikota Kotamobagu tersebut, juga dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kotamobagu, Adnan, S.Sos. M.Si, serta para pimpinan SKPD pengelola PAD, dilingkungan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu. (**)

Bagikan Berita ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Wakil Wali Kota Kotamobagu Wakil Wali Kota Buka Fesbudjaton ke XVII Indonesia Timur

TEROPONGBMR.COM – Festival Seni dan Budaya Jawa Tondano ...