Home / Bolmong / Yasti Targetkan Setiap Kecamatan Miliki Puskesmas Rawat Inap

Yasti Targetkan Setiap Kecamatan Miliki Puskesmas Rawat Inap

Bolmong,TeropongBMR.Com – Bupati Kabupaten Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow resmikan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskemas) Rawat Inap di Desa Pangian Kecamatan Pasi Timur, Senin (15/4).

Dalam sambutannya, Yasti menyampaikan kiranya gedung Puskemas baru ini dapat
bermanfaat bagi masyarakat khusus Kecamatan Passi Timur “Apresiasi atas kegiatan yang bisa terlaksana, serta kita semua patut bersyukur sehingga gedung Puskesmas boleh selesai dibangun dan siap digunakan,”Kata Yasti.

Adapun anggaran pembangunan gedung Puskesmas rawat inap Desa Pangian ini, Yasti mengungkapkan bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2018, melalui Kemenkes RI “Jadi, Puskesmas rawat inap Desa Pangian adalah yang ke sembilan di Bolmong sesuai visi misi Kami Yasti-Yanny, lewat pelayanan kesehatan murah, terjangkau, bermutu yang harus hadir di Bolmong,”Ungkapnya.

Selain itu Yasti menargetkan setiap Puskesmas di kecamatan berstatus Rawat Inap, sehinggasemua masyarakat bisa terlayani ketika sakit dan harus dirawat inap “Untuk itu saya berharap dengan adanya Puskesmas rawat inap ini, masyarakat semakin nyaman dan puas atas pelayanan lewat peningkatan indeks pelayanan kesehatan di Bolmong,”Ucap Yasti.

Sementara itu, Kepala Dinkes Bolmong Sahara Albugis menambahkan, Puskesmas rawat inap yang awalnya hanya Puskemas rawat jalan, dan terkait izin Puskemas rawat inap Desa Pangian dalam proses perampungan di Kemenkes, sehingga dalam waktu dekat akan digunakan “Saya pun berharap kedepannya, proses tahapan akreditasi dan minimal bisa terakreditasi Madya. Untuk rawat inap insya allah izinnya akan keluar tahun ini,”Tambah Sahara.

Penulis : Abdi F Sutomo

Bagikan Berita ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Kadis Kominfo Bolmong Dukung Langkah Menkominfo Blokir Situ Judi Online

TEROPONGBMR.COM – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten ...