Home / Kotamobagu / Warga Tabang Gelar Tradisi Bersih Diri Jelang Ramadhan

Warga Tabang Gelar Tradisi Bersih Diri Jelang Ramadhan

Kotamobagu,TeropongBMR.Com – Ada berbagai macam tradisi yang dilakukan masyarakat Indonesia dari berbagai Daerah dalam menyambut bulan suci ramadhan. Berbagai macam tradisi itupun erat kaitannya dengan adat dan istiadat penduduk setempat.

Seperti yang dilaksanakan warga desa Tabang, kecamatan Kotamobagu Selatan, Kota Kotamobagu. Dalam menyambut bulan suci ramadhan, warga desaTabang melakukan mandi untuk membersihkan diri. Mandi inipun dilakukan secara bersama sama dengan warga yang lain dan dipimpin salah seorang imam ataupun pegawai syar’i.

Dari penuturan ketua lembaga Adat desa Tabang, tradisi mandi bersih menjelang bulan ramadhan sudah dilakukan sejak lama “Ini tradisi turun temuran. Sudah lama dilakukan, tapi waktu itu belum melibatkan Pemerintah dan hanya dilakukan orang perorang,”Kata Longki Mokoginta.

Mokoginta menuturkan tradisi mandi bersih jelang ramadhan ini pada dasarnya tidak hanya dilakukan oleh warga desa Tabang, melainkan dilaksanalan juga di desa lain “Ada juga di Pontodon. Tapi memang tradisi seperti ini hanya dikenal oleh generasi terdahulu, anak anak kita saat ini sudah tidak mengenal lagi tradisi menyambut bulan ramadhan seperti ini. Sehingga perlu tradisi ini dihidupkan lagi dan mendapat support dari Pemerintah desa, ini juga bagian dari melestarikan tradisi, supaya anak anak kita tidak lupa,”Ungkapnya.

Adapun ritual yang dilaksanakan dalam mandi bersih jelang ramadhan, Mokoginta menjelaskan tidak ada ritual khusus “Biasanya mandi bersih jelang ramadhan ini dilakukan di sungai yang besar tapi karena disini sungai besarnya jauh jadi warga lebih memilih mandi di mata air kotagatan. Nanti warga berkumpul dekat mata air dan ada orang yang akan membaca doa serta menyiramkan air. Biasanya dilakukan imam atau pegawai syar’i,”Tutup Mokoginta.

Penulis : Abdi F Sutomo

Bagikan Berita ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Wakil Wali Kota Kotamobagu Wakil Wali Kota Buka Fesbudjaton ke XVII Indonesia Timur

TEROPONGBMR.COM – Festival Seni dan Budaya Jawa Tondano ...