Home / Kotamobagu / Tatong Sudah Prediksi Juara Lomba Festival Pesona Monuntul

Tatong Sudah Prediksi Juara Lomba Festival Pesona Monuntul

Foto Istimewah

Kotamobagu,TeropongBMR.Com – Pemenang lomba festifal pesona Monuntul yang diselenggarakan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, empat hari menjelang Hari raya Idul Fitri 1440 Hijria, itu akhirnya menerima hadia yang diserahkan langsung Walikota Kotamobagu, ir Hj Tatong Bara, diperingatan Halal bi Halal tingkat Kota yang dilaksanakan di kelurahan Motoboi Kecil.

Adapun yang menjadi juara dalam festival pesona lomba Monuntul tahun 2019 adalah Kelurahan Motoboi Kecil, juara ini adalah yang kedua bagi Kelurahan Motoboi Kecil setelah tahun 2018 lalu sukses menjadi juara 1. Sedangkan untuk juara kedua berhasil diraih oleh Desa Poyowa besar I, dan disusul juara ketiga oleh Kelurahan Matali.

Sementara itu untuk juara harapan 1 diraih oleh Desa Tabang, dan harapan 2 diraih oleh Kelurahan Mongkonai Barat, serta juara harapan 3 oleh Kelurahan Molinow.

Walikota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara jauh sebelum diumumkannya hasil penilaian tim juri, telah memprediksi Desa dan Kelurahan yang bakal menjadi juara 1 dalam festival pesona Monuntul tahun 2019. Hal itu ia sampaikannya sesaat sebelumnya penyerahan hadia “Sudah pernah saya katakan, sewakut saya datang menyalakan tuntul  dan berkeliling Kotamobagu, saya memprediksi bahwa Motoboi Kecil yang akan menjadi pemenang,”Ucap Tatong.

Selain itu Walikota juga memuji partipasi warga Motoboi Kecil dalam setiap kegiatan “Setiap lebaran haji, penataan idul kurba yang paling banyak dan tersistem paling baik, selian itu keterlibatan mulai dari orang tua hingga anak anak ikut terlibat. Dan itu sampai hari ini, pada pelaksanaan Monuntul,”Sambung Tatong.

Sementara itu, Lurah Motoboi Kecil, Suryono Daun mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Motoboi Kecil yang sudah turut berpartisipasi dalam lomba Monuntul “Keberhasil ini tidak lepas dari dukungan warga Motoboi Kecil yang berperan aktif. Serta tentunya juga oleh anak anak muda yang sudah bekerja keras, sehingga saya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga,”Kata Daun.

Penulis : Abdi F Sutomo

Bagikan Berita ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Wakil Wali Kota Kotamobagu Wakil Wali Kota Buka Fesbudjaton ke XVII Indonesia Timur

TEROPONGBMR.COM – Festival Seni dan Budaya Jawa Tondano ...