Home / Advertorial / BAPPEDA Bolmong Gelar Ekspose Rencana Aksi Penyedian Air Minum Dan Penyehatan Lingkungan

BAPPEDA Bolmong Gelar Ekspose Rencana Aksi Penyedian Air Minum Dan Penyehatan Lingkungan

Bolmong,TerpongBMR.Com – Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Bolaang Mongondow menggelar Ekspose Rencana Aksi Daerah Penyediaan Air Minum dan Penyehatan Lingkungan (RAD AMPL), di ruang rapat Kantor BAPPEDA, kamis 4/7.

Kegiatan yang dibuka Kepala BAPPEDA dalam hal ini diwakili oleh kepala bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah,  Winci Mokorimba menyampaikan,  Rencana Aksi Daerah Penyediaan Air Minum dan Penyehatan Lingkungan (RAD AMPL) di daerah adalah merupakan kebutuhan operasionalisasi strategi daerah dalam penyediaan air minum dan penyehatan lingkungan.

“Meningkatkan akses penduduk terhadap air minum layak, sanitasi layak (air limbah domestic, sampah dan drainase lingkungan menjadi 100 persen,”Kata Mokorimba.

Selain itu ia menambahkan, perlu adanya dukungan pelaksanaan kewajiban daerah dalam menyediakan pelayanan air minum dan sanitasi sesuai dengan Standar Pelayanan Minimal (SPM) dengan target RPJMN 2015 – 2019. Ungkap winci “Salah satu tujuan RAD AMPL merupakan dokumen daerah yang bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan dan tantangan pengembangan air minum dan sanitasi. Sekaligus juga sebagai acuan penetapan target tambahan akses air minum dan sanitasi untuk setiap tahun yang dilengkapi dengan indikasi target jumlah desa lokasi pengembangan SPAM dan sanitasi,”Sambungnya.

Diakhir penyampaiannya Mokorimba menerangkan, pelaksanaan RAD AMPL akan dituangkan dalam program dan kegiatan Melalui RKPD, Renja Perangkat daerah dan APBD yang terintegrasi kedalam Program / kegiatan Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi, dunia usaha dan masyarakat. (Advetorial/Abdi)

Bagikan Berita ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Pj Bupati Bolmong Bacakan Sambutan Menteri di Hari Pahlawan 10 November 2023

TEROPONGBMR – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar ...